Minggu, 26 Agustus 2018
Game level 10
Hari ini masih tugasnya ayah untuk mendongeng,karena Azzamnya juga udah nempel banget kalau ada ayahnya.
Tema dongeng kali ini adalah tentang pahlawan kebaikan.
Ayah mulai bercerita:suatu hari ada seorang pahlwan yang senang menolong orang,namanya Azzamy.
Azzam pahlawannya..pahlawannya...begitu ucapnya sambil meniru kosakata yang jarang di dengar itu.
Apa itu yah?apa? (Pahlawan itu apa?)
Pahlawan itu orang yang senang menolong,ga suka narik-narik rambut ibunya (karena Azzam seneng narik rambut ibunya),pahlawan itu ga suka lempar-lempar hp dan barang-barang lainnya.Pahlawan itu baik,pinter,soleh seperti Azzam.
Azzam mah pinter,soleh ya yah..Begitu ucapnya,menirukan apa yang dijelaskan ayahnya.
Bu,Azzam ga boleh pukul-pukul,ga boleh jenggut-jenggut,ga boleh makan eskrim,ga boleh makan permen,ga boleh makan coklat nanti Azzam mencret ya bu,begitulah ungkapannya di sela-sela ayah yang sedang bercerita.
Sabtu, 25 Agustus 2018
Alhamdulillah di hari ke - 2 tantangan ini takdirnya ayah Azzam pulang,karena memang sabtu minggu jadwalnya Azzam bermain sama ayah.Saya cerita sama suami kalau tantangan kali ini orangtua harus bisa membuat dongeng kreatif dengan anaknya.Akhirnya tugas mendongeng saya alihkan sama pak suami.Alhamdulillah Azzam seneng.
Dongeng Hari-2
Ceritanya ada kumpulan hewan-hewan yang sedang berbicara dengan manusia Azzam,ada 3 hewan dan 1 superhero.
🐏:Hai Azzam,kamu sudah makan hari ini?
🙌: iya Azzam sudah makan mie tadi.hai kambing, apa kamu mau makan?
🐏 :iyah mau-mau rumputku sudah habis dimakan si gajah besar,ternyata si gajah besar itu hewan yang serakah tidak mau berbagi.
🙌: hai gajah jangan gitu,makanan harus di bagi-bagi.walaupun sedikit2.
🐘:hahaha..aku tak perduli yang penting perutku besar dan kenyang.hahahhahahaha.
Kemudian ayah Azzam bilang bahwa manusia tidak boleh serakah,makanya Azzam jangan pelit ya.kalau punya makanan harus di bagi-bagi.





Jumat, 24 Agustus 2018
Melatih mendongeng kreatif
Memasuki hari pertama game level 10,berlatih mendongeng kreatif ini,saya akan menceritakan tentang hewan domba.Ceritanya diambil dari pengalaman sehari-hari dan obrolan sehari-hari dengan Azzam yaitu tentang hewan Domba.Sebetulnya kalau ngobrol-ngobrol biasa sih sudah lumayan nyambung,jadinya mungkin bisa dikatakan bahwa cara penyampaian ini disebutnya dialog,meskipun anak usia 2,5 tahun kebanyakannya sih masih lirik kanan kiri dan lebih seneng dengan benda-benda nyata.kalau dongeng bagi anak usia 2 tahun mungkin butuh pembiasaan untuk diam dan duduk mendengarkan.
Dongeng hari 1
Hewan Domba
Suatu hari di lapang besar di dekat rumah diadakan lomba adu domba,semua domba dari berbagai tempat berkumpul disana.Ada domba hitam,ada domba putih,ada domba tanduk dan macam-macam jenis domba.
Nah domba ini dikumpulkan untuk dipukul-pukul,sayangnya Allah melarang manusia untuk menyiksa hewan sampai berdarah.Nah,jadi Azzam gak boleh yah adu-adu robotnya,nanti robotnya berdarah seperti domba-domba itu.Azzam harus sayang sama hewan-hewan,ga boleh di pukul-pukul.
Tanggapan Azzam:bu,Azzam ga boleh pukul-pukul emeng (kucing yang suka lewat depan rumah) nya yah nanti emeng nya ada darahnya yah..
Iyaah nak,ga boleh pukul-pukul yah,harus di sayang-sayang.di elus-elus emengnya.



Minggu, 19 Agustus 2018
Sabtu, 11 Agustus 2018
Game level 9,think creative
Game level 9,hari ke-8
Hari ini azzam bermain bersama ayah.kalau lagi ada ayahnya emang suka nempel banget.segala jenis permainan harus dikerjakan.Hari ini salah satu permainan mereka adalah menggunakan topeng spiderman.karena kebingungan ayahnya harus oake topeng apa,jadilah ayahnya yang kreatif pake ciput mamak,yang penting bocil heppy.



#tantangan10hari
#gamelevel9
#kuliahbunsay
#thinkcreative




Jumat, 10 Agustus 2018
Game level 9
🙌:bu,Azzam maj main baso.main baso bu.(maksudnya main jualan baso-basoan ngikutin mamang yang sering lewat depan rumah).
👩:Ayoo nak.Azzam mau apa?
🙌:sendop 2 bu 2,piringnya 2 bu 2.(sendok sama piringnya 2)
👩:ok.
👦:ibu mau ga bu basonya.nih buat ibu pedes.Azzam mah ga pedes.ibu mah pedes.
👩:iya,gpp.sini ibu makan.enaaak..nyam..nyam..nyam..
Mau main dimanapun,yang penting anak seneng dan timbul ide-ide kreatifnya.


#tantangan10hari
#gamelevel9
#kuliahbunsay
#thunkcreative



Azzam: Bu Azzam mau odotan di mayana (bu,Azzam mau main perosotan di ramayana)
Ibu:iyaa nanti kita ke mayana yah.
Begitu percakapan saya sama Azzam,bocah lagi seneng main perosotan di laoang deket runah atau ga biasanya kita ajak ke tempat bermain anak-anak,karena rumah bagian depan lagi di rombak,dan ada setumpuk pasir disana,tiba-tiba Azzam bilang,buu odotan nya di pasir bu.dipasir.yaa mau gimana lagi,yang penting bocil senang.


#tantangan10hari
#gamelevel9
#kuliahbunsay
#thinkcreative



Kamis, 09 Agustus 2018
Game level 9 hari ke-3
Bermain dengan Timbangan.
Hari ini Azzam dan ibu bermain timbangan untuk belajar hitung-hitung.Memanfaatkan benda yang ada di rumah,saya biarkan Azzam mengeksplore tentang benda-benda yang dapat ditimbang beserta hasilnya.Meskipun belum paham dengab perhitungan,minimal saya ajarkan angka-angka dengan timbangan ini.Sejak awal memang menarik perhatian Azzam karena mungkin bentuknya unik dan jarang dia temui di sekitarnya.


#gamelevel9
#tantangan10hari
#kuliah bunsay7



Sabtu, 04 Agustus 2018
Game level 9 #thinkcreative
Memasuki setoran kedua tugas game lwvel 9 ini,saya mengajak Azzam bermain kereta api,saya bilang pada Azzan kalau kita bisa membuat kereta api panjang dengan berbagai mainan yang ada di rumah.karena yang ketangkep Azzam kereta api itu harus panjang,maka Azzam mulai menempatkan satu persatu mainan nya memanjang seperti kereta api,termasuk permen-permennya.
#gamelevel9
#thinkcreative
#kuliahbunsay







Langganan:
Postingan (Atom)